Pengumuman Akademis

Jabar Future Leaders Scholarship Beasiswa Pendidikan Penuh Program Magister (S2) Tahun 2021

 
Picture of Nurul Fitria Gandhi ,S.E.
Jabar Future Leaders Scholarship Beasiswa Pendidikan Penuh Program Magister (S2) Tahun 2021
by Nurul Fitria Gandhi ,S.E. - Monday, 21 June 2021, 9:53 AM
 

Beasiswa Jabar Future Leaders Program Magister (S2) akan diberikan kepada mahasiswa Magister Universitas Indonesia angkatan 2021 selama 2 (dua) tahun. Adapun komponen beasiswa yang diberikan berupa Biaya Pendidikan sebesar Rp50,000,000,- (lima puluh juta rupiah) selama 2 (dua) tahun. Mohon perhatikan syarat dan ketentuan. Jika Anda tertarik silahkan langsung mendaftar di website Pemprov Jabar (bisa dengan klik mendaftar)

Periode Pendaftaran:
17/06/2021 s.d. 17/07/2021

Syarat dan Ketentuan :
1. Berstatus sebagai mahasiswa baru
2. Memiliki nilai IPK minimal 2.75 skala 4.0 (IPK saat Sarjana)
3. Tidak berstatus sebagai Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pegawai Negeri Sipil Kabupaten/Kota dan sejenisnya diperbolehkan)
4. Pas foto berwarna ukuran 3x4 dengan latar belakang merah atau biru
5. Kartu Tanda Penduduk (KTP)
6. Kartu Keluarga (KK)
7. Surat keterangan diterima dari Perguruan Tinggi yang dituju (Letter of Acceptance)
8. Ijazah dan Transkrip Nilai (S1)
9. Curriculum Vitae
10. Membuat Esai dalam Bahasa Indonesia dengan tema “peran yang dapat dilakukan di masa mendatang untuk mendukung 9 Prioritas Pembangunan Jabar” dengan menceritakan pengalaman, peran saat ini dan rencana di masa mendatang. Esai ditulis sebanyak minimal 400 kata
11. Membuat Proposal penelitian berkaitan dengan 9 Prioritas Pembangunan Jabar
12. Surat Rekomendasi dari pembimbing/supervisor akademik, atasan tempat bekerja, atau pemberi rekomendasi lainnya yang mendukung
13. Surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari pihak lain
14. Pakta Integritas Pendaftar JFLS
15. Video singkat seputar perkenalan diri dan alasan mengapa kandidat pantas dipilih sebagai penerima JFLS dengan durasi video maksimal 1 menit.
16. Sertifikat Bahasa Inggris (TOEFL ITP 500, TOEFL iBT 65, TOEIC 600 atau IELTS 5.0) dan sertifikat Bahasa Inggris yang setara dari lembaga bahasa di Perguruan Tinggi

Mahasiswa yang berminat bisa langsung mendaftar di beasiswa.ui.ac.id

 

Terima kasih.