Pengumuman Akademis

Pemrograman Fungsional dan TKBM: TPL (Mobile Programming)

 
Picture of Ari Saptawijaya
Pemrograman Fungsional dan TKBM: TPL (Mobile Programming)
by Ari Saptawijaya - Thursday, 15 August 2019, 5:39 PM
 

Karena Fakultas sudah membuka kelas tambahan untuk Pemrograman Fungsional dan TKBM: TPL (Mobile Programming) untuk mengakomodasi peminat yang ada, maka mahasiswa dimohon pengertian dan kerja samanya untuk mengisi kelas yang kuotanya masih ada. Tidak ada penambahan kuota dari kelas tersebut, karena kelas tambahan sudah dibuka.

Sekali lagi dimohon kerja samanya, demi kenyamanan bersama dalam proses pembelajaran.

Terima kasih atas kerja samanya,

Ari

 

Picture of RICO PUTRA PRADANA - 1606892163 RICO
Re: Pemrograman Fungsional dan TKBM: TPL (Mobile Programming)
by RICO PUTRA PRADANA - 1606892163 RICO - Friday, 16 August 2019, 3:57 PM
 

Selamat sore,

Terima kasih atas informasi yang telah Bapak sampaikan. Terkait matakuliah TKBM: TPL (Mobile Programming), kami sebagai mahasiswa prodi Sistem Informasi hanya dapat mendaftarkan diri ke kelas A. Apakah ada kemungkinan kelas B dibuka untuk mahasiswa prodi Sistem Informasi? Jika iya, mungkin kami dapat mendaftarkan diri ke kelas tersebut.

Terima kasih.

 

Salam,

Rico Putra P

Picture of Ari Saptawijaya
Re: Pemrograman Fungsional dan TKBM: TPL (Mobile Programming)
by Ari Saptawijaya - Thursday, 22 August 2019, 8:51 AM
 

Selamat pagi Rico,

Untuk kelas B sudah dibuka juga untuk Prodi SI dalam jumlah terbatas mengingat kapasitas kelas dan prioritas yang diberikan untuk mahasiswa Prodi IK sebagai pilihan dalam bidang minat.

Terima kasih,

Ari